Cara buat suara Google kini tidak hanya untuk WhatsApp saja tetapi bisa juga untuk sosial media lain seperti TikTok hingga Telegram. Kebutuhan akan suara Google ini banyak dibutuhkan untuk berbagai keperluan seperti nada dering pesan wa, telepon dan lain sebagainya.
Namun yang terbaru dan juga belum diketahui oleh banyak orang adalah cara membuat suara Google di Telegram. Aplikasi satu ini juga memiliki keunggulan tersendiri sehingga penggunanya pun juga cukup banyak dari berbagai belahan dunia.
Artikel ini akan membahas terkait cara buat suara Google di hp Android lewat beragam aplikasi seperti WhatsApp, Telegram, TikTok, Google Translate dan juga Google Assitant. Silakan simak baik-baik ya!
#1 Buat Suara Google di WA
Salah satu penggunaan suara Google yang paling populer adalah membuat suara Google di WhatsApp. Jenis suara ini juga bisa kamu tambahkan sebagai nada dering dengan kata-kata sendiri yang lebih unik agar terdengar menarik.
Contohnya nada notifikasi dengan nada suara Google orang Indonesia . Untuk membuat suara Google tersebut, kamu bisa mengikuti berbagai tutorial berikut melalui smartphone:
![]() |
cara buat suara google di wa |
- Gunakan browser terbaik yang sering digunakan dan ketikkan situs berikut https://soundoftext.com/
- Pada kolom text, kamu bisa mengetikkan kata nada dering baik dengan pola panggilan sayang ataupun sebut nama
- Selanjutnya di bagian voice, kamu bisa merubah ke bahasa Indonesian.
- Jika semua sudah selesai, kamu bisa klik submit pada situs tersebut.
- Scroll ke bawah lalu pilih download untuk mulai mengunduh suara tersebut.
Nada dering dengan menggunakan suara Google bahasa Indonesia tentu akan lebih menarik dan terkesan berbeda dari nada dering wa standar. Selain itu, pengucapan pada situs tersebut hanya tersedia suara wanita, untuk membuat suara Google di WhatsApp lebih bervarasi, kamu bisa menggunakan metode sound of text wa.
#2 Cara Buat Suara Google di Telegram
Selain untuk chatting, Telegram juga bisa kamu gunakan membuat suara Google dengan fitur terbarunya, chatbot. Dengan fitur tersebut, kamu bisa mengubah teks saat chat menjadi suara yang unik dan seperti robot.
Untuk perubahan teks menjadi suara juga sudah tersedia dalam banyak bahasa dan hingga kini masih belum support bahasa Indonesia. Untuk membuatnya, kamu bisa mengikuti beberapa tutorial agar dengan mudah mengubahnya menjadi suara.
- Silahkan buka Google Chrome lalu klik link berikut https://web.telegram.org/k/
- Setelah itu kamu bisa login di PC atau laptop dengan cara di scan dari smartphone yang sebelumnya sudah kamu install aplikasi Telegram.
- Pada kolom search di bagian atas aplikasi, silahkan kamu ketikkan @TTSBot. Jika dirasa masih cukup kesulitan, kamu bisa masuk melalui link berikut ‘https://t.me/TTSBot‘
bot Telegram untuk buat suara Google - Untuk mulai menggunakan TTSBot, kamu bisa mengklik start.
- Pada bagian menu yang tersedia, kamu bisa klik spek lalu ketikkan kata-kata yang ingin diubah menjadi suara Google.
- Jika kata-katanya sudah sesuai, kamu bisa mengklik send.
tekan play atau download suara google dari telegram - Selanjutnya, akan muncul file audio yang nantinya bisa kamu download.
- Jika hanya ingin memutarnya, kamu bisa klik play tetapi jika ingin diunduh ke smartphone silahkan pilih download.
- Tunggu hingga proses download selesai dan file tersebut akan tersimpan di smartphone.
Untuk proses pembuatan suara Google di atas, kamu tidak akan dibatasi jumlah kata yang ingin diubah ke suara. Meski tak terbatas jumlah katanya namun hingga saat ini chatbot masih belum bisa support bahasa Indonesia. Meski demikian, masih ada media lain yang support bahasa Indosia untuk pembuatan text to speech seperti Tiktok.
#3 Ubah Teks jadi Suara Google di Tiktok
Fitur pengubah teks menjadi suara sebenarnya sudah ada dan bisa dinikmati oleh penggunanya sejak 2020. Proses pembuatan suara pada media tersebut berbeda dengan media lain dan tidak perlu mengakses situs tertentu. Untuk membuatnya, kamu bisa mengikuti beberapa tutorial berikut untuk memudahkan.
- Buka aplikasi Tiktok, lalu buatlah konten video yang kamu inginkan.
- Jika tidak ingin membuat video juga tidak masalah asalkan ada video lama di akun Tiktok kamu.
- Pilih menu text pada konten yang akan dibuat atau sudah ada untuk menambahkan teks.
fitur ubah tulisan jadi suara di TikTok - Pastikan kata-kata ditulis dengan benar dan jika sudah selesai kamu bisa pilih done.
- Selanjutnya, kamu klik teks yang tadi dibuat hingga keluar tulisan text to speech. Klik tulisan tersebut hingga nantinya mengeluarkan suara Google.
Dengan cara seperti di atas, kamu sudah biasa membuat suara Google dari konten yang dibuat di Tiktok. Untuk proses pembuatan suara tersebut hanya bisa jika kamu membuat konten video di sosial media itu. Sehingga, text to speech bukan terpisah dari video melainkan menyatu dengan video dibuat.
Dengan kondisi seperti ini, kamu bisa memilih media lain jika ingin mengubah teks menjadi suara yang unik. Selain Tiktok, kamu juga bisa menggunakan Google yang nantinya bisa support untuk semua bahasa.
#4 Cara Merekam Suara di Google Translate
Sebagai mesin pencari terbesar, kamu bisa memanfaatkan Google Translate untuk mengubah teks menjadi suara. Proses merubah suara pada media ini sudah suppot untuk semua bahasa duni termasuk bahasa Indonesia. Jika kamu tertarik, berikut beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengubahnya.
- Bukalah Google Chrome dari smartphone lalu pastekan link beirkut https://translate.google.co.id/
- Pada kolom yang ada disebelah kiri, kamu bisa mengetikkan kata-kata sesuai keinginan dan tidak dibatasi.
klik icon speaker di google translate untuk buat suara google - Sebelum mengaktifkan suaranya, kamu bisa membuka voice recorder yang ada di smartphone atau rekam secara daring menggunakan online-voice-recorder.com di browser hp.
- Aktifkan aplikasi tersebut, lalu pada Google translate kamu bisa mengklik tombol suara yang ada di kiri bawah kolom.
- Tunggu hingga proses selesai dan otomatis suara tersebut akan tersimpan di smartphone.
Meski di keterangan tersebut menggunakan aplikasi bantuan tetapi itu tidak perlu di install di smartphone. Sebab, voice recorder memang aplikasi bawaan yang ada di seluruh smartphone dengan sistem operasi Android. Selain itu, penggunaan teks to speech dengan Google Translate sangat efektif Karena support bahasa Indosia dan unlimited character.
Secara tidak langsung, cara di atas selain membuka Google Translate juga membuka aplikasi lain. JIka cara di atas kurang disukai maka kamu bisa memanfaatkan salah satu aplikasi text to speech untuk di install di smartphone
Pengertian Text To Speech
Text to speech (TTS) merupakan sistem yang mampu mengubah teks menjadi suara dengan kata-kata yang tidak terbatas. Selama ini sistem tersebut muncul pertama kali oleh Google dengan produknya yang bernama Google Text To Speech.
aplikasi teknologi google text to speech |
Dengan TTS hampir semua bahasa bisa diubah menjadi suara dan pengucapannya berbeda dengan manusia pada umumnya. Sebab suara yang keluar adalah suara robot dan terkadang suara itu bisa wanita atau pria.
Seiring perkembangan waktu, ada juga beberapa developer yang membuat aplikasi untuk TTS tersebut. Banyak sekali aplikasi yang bisa mengubah teks menjadi suara dan ini sangat bermanfaat bagi sebagian orang yang membutuhkan.
#5 Install Aplikasi Text To Speech
Dengan adanya aplikasi text to speech, kamu tidak perlu lagi menggunakan aplikasi tambahan untuk mengunduh suaranya. Selain itu, aplikasi yang ada ini juga sifatnya gratis dan bisa diunduh dengan mudah di Google Play.
Jika diperhatikan memang banyak sekali aplikasi teks to speech yang beredar di internet. Tetapi aplikasi yang terbaik yang mampu merubah teks menjadi suara adalah Narrator’s Voice. Dengan aplikasi tersebut, kamu bisa menyimpan suara dari teks tersebut ke dalam smartphone. Berikut beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk proses instalasinya.
- Silahkan buka Google Play Store lalu pada pencarian ketikkan saja narrator’s voice
- Untuk memulai, kamu bisa pilih Install.
install aplikasi narrator s voice untuk buat narasi suara google - Tunggu hingga proses instalasi selesai dilakukan dan pastikan aplikasi terpasang di smartphone.
Jika kamu sudah menginstallnya maka bisa langsung menggunakan aplikasi untuk proses pembuatan text to speech. Untuk mengubah teks menjadi suara dengan aplikasi Narrator Voice, caranya adalah sebagai berikut.
- Silahkan buka aplikasi lalu pilih tiga titik yang ada di kiri atas, lalu pada menu configuration pastikan memilih articuno (effect).
- Jika sudah silahkan kembali ke beranda atau halaman awal.
- Pada halaman tersebut, di kolom yang tersedia silahkan ketikkan kata-kata yang ingin diubah menjadi suara.
cara buat dan download suara google langsung di hp android - Untuk mengetes suara, kamu pilih logo play yang ada di bagian tengah.
- Jika sudah oke maka kamu bisa memilih tombol yang ada di sebelah kanan tombol play dan silahkan beri nama filenya.
#6 Mengaktifkan Google Assistant
Google Assistant merupakan salah satu produk Google yang mampu mengeluarkan sendiri sesuai perintah. Hal ini karena di dalam aplikasi tersebut dilengkapi dengan kecerdasaan buatan dan nantinya suara yang keluar berupa suara robot.
Aplikasi ini juga sudah tersedia di semua perangkat Android dan juga bisa diaktifkan secara manual. Untuk proses aktivasi, caranya cukup mudah dan kamu bisa mengikuti beberapa tutorial berikut.
- Silahkan update aplikasi Google ke versi yang terbaru di Google Play Store.
- Jika sudah, kamu bisa masuk ke beranda smartphone kembali lalu buka menu pengaturan.
- Pada bagian bahasa, silahkan ubah dari bahasa Indonesia ke bahasa Inggris.
menu bahasa dan pengaturan text to speech di hp android - Selanjutnya kamu bisa kembali ke pengaturan lalu masuk ke menu app
- Scroll ke bawah lalu pilih aplikasi Google.
- Untuk mulai mengaktifkannya, silahkan tekan tombol home cukup lama hingga muncul tampilan Google.
cara mengaktifkan fitur suara di google assistant lewat tombol home android - Jika sudah, silahkan pilih atau instruksikan dengan suara untuk membuka fitur ‘Turn on talkback‘
- Ketika sudah muncul maka akan muncul berbagai pengaturan lalu atur sesuai keinginan dan jika sudah selesai silahkan klik done.
#7 Suara Google Voice
![]() |
cara ubah suara google voice |
Secara garis besar, cara membuat suara Google di hp dari Sebuahutas.com ini memang bermacam-macam sudah sudah tersedia di beberapa media sosial. Bagi kamu yang aktif di Telegram maka fitur suara Google juga sudah tersedia dan dapat dimanfaatkan dengan baik.
Selain Telegram, ada juga Tiktok yang bisa membuat teks to speech saat akan membuat video di media tersebut. Selain Tiktok masih banyak aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk membuat text to speech.
Arti Plat Nomor E dan Daftar Kode Belakang Wilayahnya
Boothcool Web APK Official Download untuk Android dan iPhone, Bisa via Browser Hp!
Plat Nomor BE dan Daftar Kode Belakang Sesuai Wilayahnya
Saveas.co Download Video Facebook lewat Salin Tautan via Online
Ini Cara Praktis Buat Suara Google Wanita di Telegram
Cara Singkat Buat dan Pasang Sound Of Text Spongebob
Cara Mudah Buat Sound of Text Suara Bayi
Vipto de Penambah Like TikTok dan Comment Hearts Otomatis