Cover 4. Cara Ganti Nada Dering Dengan Suara Google
Tutorial

Cara Ganti Nada Dering WA dengan Suara Google, Dijamin Mudah!

Cara ganti nada dering dengan suara Google tidak sesulit yang Anda bayangkan. Bagaimana caranya? Tentunya sangat mudah, yaitu dengan menggunakan situs TTS, seperti Sound of Text WA, FreeTTS, dan masih banyak lagi.

Menggunakan nada dering suara Google memang sedang tren sekarang ini, biasanya untuk WhatsApp. Meski banyak juga yang menggunakannya untuk SMS dan telepon. Alasannya karena bosan dengan nada dering bawaan yang itu-itu saja.

Kalau menggunakan suara Google, nada dering akan terdengar unik, karena bisa Anda kustomisasi sendiri. Nah, artikel ini akan membahas bagaimana tutorial ganti nada dering dengan suara Google dengan berbagai situs TTS yang tersedia.

Cara Ganti Nada Dering dengan Suara Google Online

Kenapa harus menggunakan nada dering dari suara Google? Well, dengan menggunakan suara Google, Anda bisa mengatur sendiri bagaimana bunyi nada dering tersebut. Pastinya, dengan suara Google, Anda bisa menggunakan nada dering yang lebih personal.

Misalnya saja, Anda bisa membuat nada dering yang bisa sebut nama. Ini bisa Anda lakukan dengan mudah jika menggunakan situs TTS alias text to speech. Situs ini akan membantu Anda dalam mengubah teks ke suara dengan cepat dan mudah.

Situs ini bisa Anda akses dengan browser, bisa dari HP, tablet, maupun komputer. Karena online, maka Anda harus memiliki koneksi internet yang terhubung ke perangkat. Nah, di bawah ini kami rekomendasikan situs TTS terbaik untuk mengganti nada dering ke suara Google.

1. Sound of Text

Soundoftext.com
Soundoftext.com

Cara ganti nada dering dengan suara Google yang pertama adalah dengan situs Sound of Text. Selama bertahun-tahun, situs ini telah digunakan oleh orang-orang untuk mengubah teks menjadi suara yang nantinya bisa digunakan sebagai nada dering.

Selain digunakan untuk nada dering, Anda pun bisa membuat dubbing video dengan situs ini. Anda tinggal menulis teks atau narasi di video, untuk kemudian mengkonversinya ke suara. Nantinya, Anda akan mendapatkan file MP3 yang bisa dimasukkan ke video.

Hal menarik dari Sound of Text adalah tersedianya banyak bahasa di dalamnya. Jadi, selain Bahasa Indonesia, Anda bisa menggunakan bahasa asing, seperti Bahasa Inggris misalnya. Nah, di bawah ini adalah cara membuat nada dering suara Google dengan situs Sound of Text:

Sound Of Text Wa Pesan Pak Joko
Sound Of Text Wa Pesan Pak Joko
  • Pertama, buka browser dan masuk ke situs Sound of Text
  • Setelahnya klik kolom yang tersedia, dan masukkan teks yang ingin dijadikan nada dering.
  • Kalau sudah, pilih bahasa, sesuaikan dengan bahasa teks.
  • Berikutnya klik Submit untuk mengonversi teks ke suara.
  • Jika sudah, klik Download untuk mengunduh file dalam format MP3.
  • Selesai.

Nantinya, nada dering WA suara Google tersebut bisa Anda temukan di folder File Manager > Internal > Download.

2. Voice of Text Suara Google Jawa

Cara ganti nada dering dengan suara Google berikutnya adalah dengan situs Voiceoftext. Sesuai dengan namanya, ini adalah situs gratis yang bisa Anda gunakan untuk mengubah teks menjadi suara dengan online, cepat, dan mudah.

Nada Dering Wa Basa Jawa Dari Voice Of Text
Nada Dering Wa Basa Jawa Dari Voice Of Text

Fitur gratisnya mungkin terbatas, namun sudah sangat memadai jika hanya ingin membuat nada dering suara Google. Terlebih, ada beberapa karakter suara yang bisa Anda gunakan, cukup banyak untuk disebut versi gratis.

Kalau tidak puas dengan fitur versi gratis, tentu saja Anda bisa upgrade ke premium. Anda memang bisa menggunakan fitur yang lebih lengkap, namun tentu saja harus rela kehilangan beberapa ribu rupiah. Kalau hanya untuk membuat nada dering, versi gratisnya saja cukup.

Caranya:

  • Kunjungi situs Voiceoftext dengan browser atau buka link disini
  • Setelah situs terbuka, masukkan teks yang akan dibuat nada dering WA sebut nama.
  • Jika sudah, pilih karakter “Javanese (Indonesian)” yang akan menyuarakan teks tersebut.
  • Selanjutnya klik Convert to MP3, dan tunggu prosesnya sampai selesai.
  • Jika sudah jadi file MP3, tinggal klik Download untuk mengunduhnya.
  • Selesai, sekarang Anda bisa menggunakan nada dering suara Google dalam bahasa Jawa tersebut untuk WhatsApp.

Lihat juga: Generator Aksara Jawa Online dari Latin

3. Botika Text to Speech

Botika Text To Speech
Botika Text To Speech

Cara ganti nada dering dengan suara Google berikutnya adalah dengan Botika Text to Speech. Ini adalah situs TTS yang tidak kalah terkenal, bahkan sudah tersedia pula dalam versi aplikasi mobile. Namun, kalau tidak mau install aplikasi, menggunakan versi website saja sama saja.

Kalau Anda ingin ganti nada dering dengan suara Google, hal pertama yang harus dilakukan adalah membuat suara Google terlebih dahulu. Nah, Botika adalah salah satu tempat untuk membuat suara Google dengan cepat dan mudah.

Apalagi, di sini Anda juga bisa mengatur suara tersebut, tidak hanya dari bahasanya, namun juga karakter yang menyuarakannya. Anda pun bisa mengatur karakteristik dari suara tersebut, apakah ceria, profesional, percaya diri, dan lain sebagainya.

Caranya:

  • Buka situs Botika dengan browser di perangkat.
  • Setelah masuk ke situsnya, input teks yang akan diubah menjadi suara di kolom yang tersedia.
  • Kemudian pilih jenis suara yang akan dibuat.
  • Lalu centang kolom Saya buka robot.
  • Jika sudah, klik Play untuk mengetes suara tersebut.
  • Kalau sudah oke dengan suaranya, klik Download MP3 untuk mengunduhnya.
  • Selesai.

Penggunaan Botika dibatasi 1.000 karakter untuk pengguna gratis. Kalau kurang, misalnya saja membutuhkannya untuk membuat voice over, maka bisa berlangganan paket premium.

4. Voice Maker

Voice Maker
Voice Maker

Jika Anda ingin membuat suara Google dengan fitur yang lengkap, maka bisa menggunakan situs Voice Maker. Ini adalah salah satu situs TTS terbaik, menawarkan fitur lengkap, tidak hanya mengubah teks ke suara saja.

Dengan situs ini, Anda bisa memodifikasi suara Google dengan lebih detail, seperti kecepatan, volume, jeda antar kata, penekanan dan masih banyak lagi. Anda bisa mengatur format file audio, bisa MP3 atau format audio lainnya.

Kabar baiknya, situs ini juga bisa Anda akses dengan gratis, meski ada versi berbayar dengan fitur yang lebih lengkap. Namun jangan khawatir, meski fiturnya terbatas, tidak selengkap versi berbayar, namun tetap bisa diandalkan.

Nah, cara buat nada dering dengan suara Google di situs Voice Maker adalah seperti di bawah ini:

  • Pertama, kunjungi Voice Maker, bisa dengan browser di HP/PC.
  • Kalau sudah, segera masukkan teks yang ingin dijadikan suara.
  • Lalu atur jeda antara kata, kecepatan, volume, penekanan dan indikator lainnya.
  • Jika sudah, klik Convert to Speech dan tunggu prosesnya.
  • Kalau sudah jadi, klik Download MP3 untuk mengunduh suara tersebut.
  • Selesai.

5. Narakeet

Narakeet
Narakeet

Kalau Anda ingin membuat TTS khusus Bahasa Indonesia, situs yang kami rekomendasikan adalah Narakeet. Ini adalah situs teks ke suara gratis yang bisa Anda manfaatkan untuk mengubah teks ke suara dan menjadikannya nada dering.

Hal menarik dari situs ini adalah karakter yang menyuarakan audio yang semuanya berasal dari orang Indonesia. Ada nama-nama seperti Budiwati, Abimanyu, Mawar dan lain sebagainya. Tentu, kualitas pelafalan Bahasa Indonesia tidak perlu diragukan lagi.

Di situs ini, Anda bisa mengatur beberapa hal terkait audio, mulai dari karakter, jenis suara, volume, kecepatan dan format. Memang tidak hanya format MP3 saja yang tersedia, namun juga WAV dan M4A. Tinggal pilih format yang kompatibel dengan perangkat dan pastinya harus sesuai kebutuhan.

Cara menggunakan Narakeet:

  • Buka Narakeet.
  • Masukkan teks ke kolom, dan atur audionya.
  • Jika sudah, klik Create Audio dan tunggu prosesnya.
  • Kalau sudah jadi, tinggal klik Download.
  • Selesai.

Cara Mengganti Nada Dering dengan Suara Google

Kalau Anda sudah membuat nada dering yang berasal dari suara Google, sekarang saatnya menggunakan suara tersebut. Berikut ini akan kami contohkan bagaimana cara mengganti nada dering WhatsApp dengan suara Google.

Ganti Nada Dering Di Whatsapp
Ganti Nada Dering Di Whatsapp
  • Pertama, pindahkan file MP3 dari folder Download ke Music.
  • Jika sudah, buka WhatsApp, dan masuk ke Setelan.
  • Berikutnya buka menu Notifikasi dan pilih Nada Notifikasi.
  • Lalu pilih file MP3 yang telah Anda siapkan sebelumnya.
  • Selesai, sekarang Anda sudah menggunakan nada dering dari suara Google.

Selain untuk WhatsApp, Anda juga bisa menggunakan nada dering untuk SMS dan telepon di perangkat.Cara ganti nada dering dengan suara Google sangat mudah, bukan? Pertama, Anda harus membuat suara Google terlebih dahulu dengan situs-situs di atas. Setelah jadi, Anda tinggal menggunakan suara tersebut sebagai nada dering WA, SMS dan telepon.